Ya, akulah perempuan itu, yang kerap kamu anggap sholehah, perempuan yang kamu anggap tak terdapat secuil dosa dari dalam dirinya, perempuan yang selalu kamu lihat sempurna tanpa ada cacat sedikitpun.
Maafkan Aku yang Kerap Terlalu Bangga dengan Diriku
Maafkan aku yang selalu kamu lihat tanpa celah, sungguh aku bukan perempuan sempurna tanpa cacat sedikitpun, aku perempuan pendosa yang kerap bangga akan amalanku yang sedikit, aku perempuan yang selalu melihat diriku tanpa ada cacat sedikitpun.
Jangan Pernah Melihatku dari Pandangan Kesempurnaan
Sungguh aku tak pernah pantas untuk kau sebut sempurna, jika kamu melihatku dari pandangan kesempurnaan niscaya kamu akan dapatkan begitu banyak kecacatan dalam diriku. Saudariku, aku perempuan biasa sama seperti kalian yang juga sama masih berproses menaiki anak tangga.
Aku Perempuan Biasa yang Masih Berproses
Saudariku, jika suatu saat atau bahkan detik ini pun, kamu menemukan satu aib dalam diriku, tolong jangan kamu umbarkan. Jika hari ini kamu temukan satu ataupun banyak kesalahan dalam diriku, tolong kamu tegur dan bimbing aku menuju jalan yang lebih baik.
・・・
Wallahu'alam.
Semoga bermanfaat.
Semoga bermanfaat.
Sumber: Motivasi Hijrah Indonesia
Aku adalah Perempuan Pendosa yang Kamu Anggap Sholehah
4/
5
Oleh
Yuliana Dwisetya